Headlines :
Home » » PEDOMAN OPERASIONAL PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI PENDIDIKAN

PEDOMAN OPERASIONAL PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI PENDIDIKAN

Diposkan oleh Unknown pada Wednesday 31 October 2012 | 11:19


PEDOMAN OPERASIONAL PENYELENGGARAAN
ADMINISTRASI PENDIDIKAN

PERTANYAAN LATIHAN
1.Sebutkan dan jelaskan macam-macam kegiatan administrasi sekolah yang anda ketahui.
Jawab :
Macam-macam kegiatan administrasi sekolah antara lain :
a).Kegiatan mengatur pengajaran.
Kegiatan mengatur pengajaran adalah keseluruhan proses penyelenggaraan kegiatan di bidang pengajaran yang bertujuan agar seluruh kegiatan pengajaran dapat terlaksana secara berdayaguna dan berhasilguna.
b).Kegiatan mengatur kesiswaan.
Kegiatan mengatur kesiswaan mencakup ruang lingkup kegiatan pencatatan data dan pelaporan tentang keadaan murid, tujuan dari penerimaan sebagai murid baru pada sekolah tersebut sampai pada saat murid tersebut meninggalkan sekolah.
c).Kegiatan mengatur personalia(kepegawaian)
Kegiatan mengatur personalia adalah usaha menata dan mendaya-gunakan/memanfaatkan potensi manusiawi yang sesuai dengan kebutuhan, peranan dan profesinya untuk mencapai tujuan pendidikan dan pengajaran di sekolah.
d).Mengatur keuangan sekolah
Kegiatan mengatur keuangan sekolah dipandang sebagai tindakan pengurusan ketatausahaan keuangan yang penting, yang meliputi pencatatan data, perencanaan, pelaksanaan, pelaporan dan pertanggungjawaban. Tujuannya adalah untuk mewujudkan suatu tertib administrasi keuangan sehingga pengurusan keuangan tersebut dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
e).Kegiatan mengatur alat perlengkapan/barang sekolah.
Kegiatan mengatur alat perlengkapan/barang sekolah adalah kegiatan mengatur semua barang yang bergerak maupun yang tidak bergerak, berwujud kesatuan atau bagian-bagian, baik yang berupa milik negara/daerah yang berada di sekolah dan dikuasai serta menjadi tanggung jawab sekolah tersebut.
f).Kegiatan mengatur gedung dan perlengakapan sekolah.
Kegiatan mengatur gedung dan perlengkapan sekolah adalah kegiatan mengatur seluruh bangunan dan perlengkapannya yang berada di lingkungan sekolah yang direncanakan untuk tempat belajar, tempat kerja, tempat praktikum maupun tempat berlangsungnya PBM serta kegiatan-kegiatan ekstra kurikuler dan sebagai pusat kegiatan masyarakat.
g).Kegiatan mengatur hubungan sekolah dan masyarakat.
Kegiatan mengatur hubungan sekolah dan masyarakat pada dasarnya merupakan suatu aktivitas yang berusaha menjalin hubungan baik dengan sekolah-sekolah lainnya, dengan pemerintah  dengan organisasi sosial, dengan orang tua murid maupun dengan masyarakat pada umumnya.

2.Inventarisasikanlah semua jenis kegiatan adminstrasi yang berhubungan dengan kegiatan dibawah ini:
a.     Kegiatan mengatur pengajaran.
b.     Kegiatan mengatur kesiswaan.
c.     Kegiatan mengatur personalia
d.     Kegiatan mengatur alat kelengkapan sekolah.
e.     Kegiatan mengetur keuangan sekolah.
f.      Kegiatan mengatur HUSEKMAS.
Jawab :
Inventaris jenis kegiatan administrasi yang berhubungan dengan kegiatan berikut:
a.     Kegiatan mengatur pengajaran.
Jenis kegiatan seperti :
-Kegiatan yang berhubungan dengan tugas kepala sekolah.
-Kegiatan yang berhubungan dengan tugas guru, dan
-Kegiatan yang berhubungan dengan PBM. 
b.     Kegiatan mengatur kesiswaan.
Jenis kegiatan seperti :
-Pencatatan data murid
-Pelaporan(pencatatan) data/informasi sekolah
c.     Kegiatan mengatur personalia
Jenis kegiatan seperti :
-Menyusun rencana pengadaan dan pengangkatan personil
-Pemberhentian calon pegawai negeri sipil
-Menyusun dan mengajukan usul kenaikan pangkat dan gaji    berkala (KGB)
d.     Kegiatan mengatur alat kelengkapan sekolah.
Jenis kegiatan seperti :
-Kegiatan perencanaan kebutuhan barang
-Kegiatan pengadaan barang
-Kegiatan penyimpanan barang
-Kegiatan pemeliharaan barang
-Kegiatan inventarisasi barang
-Kegiatan mutasi barang
-Kegiatan penyingkiran(penghapusan) dan perubahan status hukum barang
e.     Kegiatan mengatur keuangan sekolah.
Jenis kegiatan seperti :
-Perencanaan anggaran tahunan sekolah
-Ketatausahaan keuangan sekolah
-Pengawasan penggunaan keuangan sekolah
f.      Kegiatan mengatur HUSEKMAS.
Jenis kegiatan seperti :
-Mengembangkan dan melaksankan program kerjasama sekolah dan masyarakat.
-Membina dan membentuk wadah kerjasama/wadah komunikasi antara sekolah dan masyarakat melalui Komite Sekolah.
-Membina dan mengadakan hubungan kerjasama dengan organisasi profesi guru (PGRI) dan organisasi profesi lainnya.
-Mengadakan hubungan kerjasama dengan para alumni sekolah.
-Menyebarluaskan misi pendidikan di sekolah melalui berbagai media cetak dan elektronik.
3.Sebutkan macam-macam instrumen administrasi ketatausahaan kepala sekolah dan guru menurut jenis kegiatannya!
Jawab :
Macam-macam instrumen administrasi ketatausahaan kepala sekolah dan guru menurut jenis kegiatannya yaitu :
a).Yang berhubungan dengan kepala sekolah seperti:
-Kegiatan awal tahun pelajaran seperti:mengatur kebutuhan guru,distribusi tugas beban mengajar guru,menyusun rencana tahunan,dan sebagainya.
-Kegiatan bulanan seperti:menyelesaikan gaji guru,laporan bulanan,mengadakan pemeriksaan secara umum terhadap data/informasi sekolah,memberikan petunjuk dan catatan kepada guru,mengadakan pemeriksaan keuangan sekolah,melakukan pelaporan keuangan sekolah,menutup mutasi murid dan membuat persentase absensi murid.
-Kegiatan mingguan seperti:memeriksa buku agenda dan arsip-arsip sekolah,menyelesaikan kasus minggu sebelumnya,dan sebagainya.
-Kegiatan harian seperti:memeriksa daftar hadir guru dan pegawai,memeriksa persiapan mengajar guru,memeriksa kebersihan sekolah,dan sebagainya.
b).Yang berhubungan dengan guru seperti :
-Mengelola proses belajar mengajar
-Menyelesaikan administrasi selaku pembantu kepala sekolah

4.Sebutkan dan jelaskan jenis-jenis kenaikan pangkat pegawai negeri sipil yang anda ketahui!
Jawab :
Jenis-jenis kenaikan pangkat pegawai negeri sipil yaitu :
-          Kenaikan pangkat reguler;
-          Kenaikan pangkat pilihan;
-          Kenaikan pangkat istimewa;
-          Kenaikan pangkat diluar instansi induk;
-          Kenaikan pangkat wajib militer;
-          Kenaikan pangkat penyesuaian ijazah;
-          Kenaikan pangkat anumerta;
-          Kenaikan pangkat tugas belajar;
-          Kenaikan pangkat sebagai pejabat negara;
-          Kenaikan pangkat lain-lain yang ditentukan dalam peraturan perundang-perundangan yang berlaku.
5.Sebutkan dan jelaskan pula macam-macam cuti yang menjadi hak setiap pegawai negeri sipil!
Jawab :
Macam-macam cuti yang menjadi hak setiap pegawai negeri sipil yaitu : cuti tahunan, cuti besar, cuti sakit, cuti karena alasan penting, cuti di luar tanggungan negara, cuti bersalin, cuti lain yang ditetapkan oleh Undang-undang
6.Berapakah masa kerja seorang pegawai negeri sipil yang dapat dihitung, jika ia bekerja sebagai:
a.     Wajib militer                3 tahun 1 bulan 20 hari.
b.     Wajib sarjana    2 tahun 2 bulan 11 hari
c.     Pejabat negara  2 tahun 10 bulan 18 hari.
Jawab :

·          Sebagai wajib militer     : 3 tahun 1 bulan 20 hari
·        Sebagai wajib sarjana    : 2 tahun 2 bulan 11 hari
·        Sebagai pejabat Negara    : 2 tahun10 bulan 18 hari
8      tahun 2 bulan 19 hari
7.Sebutkan dan jelaskan jenis-jenis usaha yang sah bagi peningkatan kesejahteraan guru dan pegawai di sekolah?
Jawab :
Jenis-jenis usaha yang sah bagi peningkatan kesejahteraan guru dan pegawai di sekolah yaitu :
a).TASPEN (Tabungan Asuransi Pegawai Negeri), yang diatur penyelenggaraannya dalam PP. No. 9 Tahun 1963.
b).ASKES (Asuransi Kesehatan Pegawai) diatur berdasarkan KEPRES No. 230 tahun 1968, tanggal 15 Juli 1968.
c).Koperasi Pegawai Negeri (diatur dalam UU No. 12/1967) tentang pokok-pokok perkoperasian sebagai pelindung usaha peningkatan kesejahteraan rakyat umum termasuk pegawai/ guru-guru di sekolah.
d).Tabanas Sukarela bagi pegawai negeri sebagai persiapan bagi pegawai negeri dalam berbagai kepentingan yang diperlukan secara mendadak, seperti pembayaran SPP, menjelang lebaran, ulang tahun anak-anaknya dan sebagainya.
8.Jelaskan komponen-komponen apa saja yang perlu diper-timbangkan dalam penyusunan rencana keuangan sekolah?
Jawab :
Komponen-komponen yang perlu dipertimbangkan dalam penyusunan rencana keuangan sekolah yaitu :
a).Asas pemisahan tugas untuk menjaga agar tidak terjadi everlopping dalam hal penerimaan, penggunaan dan pengeluaran uang. Asas pemisahan tugas dimaksudkan adalah pemisahan tugas antara fungsi otorisator, ordonator dan bendaharawan sekolah.
b).Perencanaan anggaran tahunan sekolah untuk menyusun anggaran yang diperlukan untuk menunjang pelaksanaan program tersebut untuk mencapai sasaran yang telah ditetapkan.
c).Ketatausahaan keuangan sekolah diantaranya:
-Pembukuan setiap transaksi keuangan
-Pembukuan pada buku kas umum dan buku kas pembantu
-Pertanggungjawaban keuangan sesuai dengan sumbernya.
d).Pelaporan semua kegiatan yang dilakukan dalam rangka pelaksanaan tugas sesuai tata cara/prosedur keuangan yang berlaku.
e).Pengawasan dilakukan untuk mencegah terjadinya penyimpangan terhadap kebijaksanaan keuangan maupun penindakan terhadap penyimpangan atau penyelewengan.
9.Jelaskan perbedaan singkat antara fungsi otorisator, ordonator dan bendaharawan dalam hal pengurusan keuangan sekolah!
Jawab :
Perbedaan singkat antara fungsi otorisator,ordonator,dan bendaharawan dalam hal pengurusan keuangan sekolah yaitu:
-Otorisator adalah pejabat yang diberi wewenang untuk mengambil tindakan yang mengakibatkan penerimaan/ pengeluaran uang.
-Ordonator adalah pejabat yang berwewenang melakukan pengunjungan dan memerintahkan pembayaran atas segala tindakan yang dilakukan berdasarkan otorisasi yang telah ditetapkan. Ordonator dibidang pengeluaran adalah pejabat yang diberi wewenang oleh otorisator untuk memeriksa/ menguji tagihan kepada negara, kemudian memerintahkan pembayaran dan membebankan tagihan tersebut pada tata anggaran.
-Bendaharawan adalah pejabat yang berwewenang melakukan penerimaan, penyimpanan dan pengeluaran dan wajib membuat perhitungan dan pertanggungjawaban atas tindakan tersebut.

Klik suka dan bagikan postingan ini :

1 comment:

  1. Anda mencari administrasi kepala sekolah/madrasah? Dapatkan Kumpulan format administrasi kepala sekolah lengkap. Silahkan kunjungi kami disini CD Administrasi Kepala Sekolah .
    Terima kasih

    ReplyDelete

Jika pilkada digelar hari ini, pasangan calon manakah yang Anda akan pilih?

Pasang Iklan

Klik LIKE dan Ikuti

Tulis Saran dan Kritik disini.!
 
Desain by : KAREBA TORAJA - Powered by Blogger
KAREBA TORAJA :Sebagian isi dari blog ini dihimpun dari berbagai Sumber Berita terpercaya yang Kami cantumkan sebagai " Sumber ".
Hak cipta © 2014 KAREBA TORAJA dilindungi. => Back to Top